Puncak UT Tarakan Festival 2025: “Energi Benuanta” Tetap Menggelora di Tengah Hujan Gerimis

Tarakan, 2 November 2025 — Suasana pagi di depan Kantor Universitas Terbuka Tarakan dipenuhi semangat dan antusiasme ratusan peserta dalam acara puncak UT Tarakan Festival 2025. Kegiatan yang digelar pada Minggu, 2 November 2025, diawali dengan sambutan dari Wali Kota Tarakan, dr. Khairul, M.Kes., dan Direktur UT Tarakan, Bapak Jeji Muhamad Najib, S.Kom., serta secara resmi dibuka oleh Wali Kota Tarakan.

Sejak pukul 05.00 WITA, peserta dari berbagai kalangan — mulai dari pelajar SMA/SMK/MA hingga masyarakat umum — telah memadati area acara dengan penuh semangat. Tercatat lebih dari 700 peserta mendaftar untuk mengikuti kegiatan Fun Run “Energy Benuanta: Running For Unity, Play For Glory.”

Meskipun hujan gerimis sempat turun di pagi hari, semangat peserta tidak surut sedikit pun. Tepat pada pukul 06.15 WITA, bendera start dikibarkan menandai dimulainya ajang Fun Run. Ratusan peserta tampak berlari penuh semangat menyusuri rute yang telah disiapkan, membawa energi positif dan semangat kebersamaan UT Tarakan Festival 2025.

Dalam sambutannya, Wali Kota Tarakan, dr. Khairul, M.Kes., menyampaikan apresiasi tinggi kepada Universitas Terbuka Tarakan atas penyelenggaraan kegiatan yang melibatkan pelajar dan masyarakat luas yang merupakan ajang promosi untuk memperkenalkan UT, serta untuk menciptakan suasana penuh sportivitas. Beliau menekankan pentingnya kegiatan semacam ini sebagai wadah untuk memperkuat solidaritas, gaya hidup sehat, dan semangat kebersamaan di Kota Tarakan.

Sementara itu, Direktur UT Tarakan, Bapak Jeji Muhamad Najib, S.Kom., mengungkapkan rasa bangga dan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi dan mendukung suksesnya kegiatan ini. Ia berharap UT Tarakan Festival dapat terus menjadi agenda tahunan yang menginspirasi generasi muda dan mempererat hubungan antara dunia pendidikan dan masyarakat.

Rangkaian kegiatan UT Tarakan Festival 2025 telah berlangsung sejak bulan Oktober, diawali dengan turnamen futsal antar pelajar SMA/SMK/MA sederajat se-Kota Tarakan, yang mendapat antusiasme tinggi dari kalangan pelajar. Kegiatan kemudian ditutup dengan acara puncak Fun Run, yang menjadi simbol kebersamaan dan semangat “Energi Benuanta” bagi seluruh peserta dan masyarakat.

Antusiasme lebih dari 700 peserta yang tetap berlari di tengah hujan gerimis menjadi bukti nyata bahwa semangat “Energi Benuanta” benar-benar menggelora di Kota Tarakan, mempertegas komitmen Universitas Terbuka Tarakan sebagai kampus yang terbuka untuk semua.